length

12 Oct 2021 • viridi | history

Panjang dapat didefinisikan sebagai suatu pengukuran dari besaran fisis jarak [1], yang merupakan pengukuran satu dimensi spasial [2], menggambarkan seberapa jauh benda-benda secara fisis terpisahkan [3] atau dapat juga didefinisikan sebagai suatu jarak berupa garis lurus antar dua titik di sepanjang suatu obyek [4].

unit

Satuan pengukuran panjang adalah meter atau $\rm m$ yang didefinisikan dengan mengambil nilai numerik laju cahaya dalam vakum $c$ menjadi $299 \ 792 \ 458$ saat diekspresikan dalam satuan $\rm m \ s^{-1}$, di mana detik dinyatakan dalam istilah $\Delta \nu_{\rm CS}$ [5].

use

Suatu kuboid segiempat (balok) memiliki dimensi $a$, $b$, dan $c$ [6] yang masing-masing merupakan suatu panjang. Ilustrasi diberikan pada Gambar 1. Umum digunakan untuk suatu balok untuk dimensinya adalah panjang (length) $l$, lebar (width) $w$, dan tinggi (height) $h$. Dengan demikian tinggi suatu pohon, lebar suatu sungai, panjang suatu jalan, keliling suatu stadion, dan lainnya merupakan contoh-contoh penggunaan panjang untuk pengukuran jarak antara dua titik pada suatu obyek.


Gambar 1. Suatu kuboid persegi atau balok dengan dimensi-dimensinya $a$, $b$, dan $c$.

Untuk seberapa jauh dua obyek yang berbeda terpisahkan, walaupun tetap dapat direformulasi menjadi dua titik dalam satu obyek lain, contoh yang umum adalah jarak antar dua buah kota yang juga merupakan panjang. Ini menggambarkan seberapa jauh kedua kota tersebut terpisahkan. Atau bila ingin menggunakan penggambaran sebelumnya, permasalahan dijadikan panjang jalan yang menghubungkan dua buah kota.


Gambar 2. Jarak antara kota $\rm A$ dan $\rm B$ melalui suatu kurva (kiri) dan panjang jalan dari titik $1$ ke titik $4$ (kanan).

Gambar 2 memberikan ilustrasi mengenai panjang yang dapat merupakan jarak dua buah obyek dipisahkan melalui suatu kurva (jalan) dan jarak antara dua titik di sepanjang suatu benda (jalan), yang keduanya memberikan hasil yang sama. Perhatikan bahwa dalam hal ini jarak kedua titik tidak harus berupa garis lurus.

note

  1. -, “Boundless Physics”, Lumen Learning, url https://courses.lumenlearning.com/boundless-physics/chapter/units/ [20211012].
  2. Wikipedia contributors, “Length”, Wikipedia, The Free Encyclopedia, 4 October 2021, 22:41 UTC, https://en.wikipedia.org/w/index.php?oldid=1048231298 [20211012].
  3. Boundless.com, “Length”, RACHEL, url http://kolibri.teacherinabox.org.au/modules/en-boundless/www.boundless.com/physics/definition/length/index.html [20211012].
  4. Eric W. Weisstein, “Length”, Eric Weissteins’s World of Physics, Wolfram Research, 2007, url https://scienceworld.wolfram.com/physics/Length.html [20211012].
  5. Metric Program, “SI Units – Length”, 16 Aug 2021, url https://www.nist.gov/pml/weights-and-measures/si-units-length [20211012].
  6. Wikipedia contributors, “Cuboid”, Wikipedia, The Free Encyclopedia, 4 September 2021, 17:10 UTC, https://en.wikipedia.org/w/index.php?oldid=1042373004 [20211012].

 

meterpositionrelative positiondisplacement 2ddisplacement 1ddistance 2ddistance 1d