fi1201-01 2021-2

06 Mar 2022 • viridi | history ▶ 

Fisika Dasar IIA menyampaikan materi terkait listrik magnet, gelombang elektromagnetik, dan fisika modern sebagaimana tercantum dalam silabus singkatnya [1]. Untuk mata kuliah ini terdapat 15 luaran dan kuliah dilaksanakan dalam 16 minggu pertemuan yang disediakan, dengan silabus lengkapnya meliputi elektrostatik (medan dan gaya listrik), hukum Gauss, energi potensial listrik, potensial listrik, kapasitor, magnetostatik, GGL induksi magnetik, arus bolak-balik, gelombang elektromagnetik, fisika modern, dan fisika atom [2]. Tedapat tiga pustaka utama yang digunakan dengan tahun terbit 2014 [3], 1996 [4], dan 1992 [5]. Terdapat pula catatan perkuliahan sebelumnya tahun 2011 [6] dan catatan soal-jawab tahun 2017 [7].

outcomes

Terdapat lima belas luaran kuliah ini, yaitu (1) mengerti konsep dan prinsip dasar dalam elektromagnetisme dan fisika modern, (2) menunjukkan kemampuan untuk melakukan eksperimen dalam mengukur besar medan magnet dalam solenoid. (3) menunjukkan kemampuan melakukan eksperimen dalam mengukur arus dan potensial efektif dari rangkaian arus bolak balik (4) dapat menggunakan amperemeter dan voltmeter untuk sumber arus searah dan dapat menganalisa jembatan Wheatstone (5) menunjukkan kemampuan melakukan eksperimen interferensi dan difraksi. (6) dapat menghitung gaya dan medan listrik yang dihasilkan oleh muatan diskrit dan kontinu menggunakan hukum Coulomb dan hukum Gauss, (7) dapat menghitung energi potensial dan potensial listrik di sekitar muatan diskrit dan kontinu, dan mengaplikasikannya ke sistem kapasitor, (8) dapat menghitung medan magnet yang dihasilkan oleh arus listrik (hukum Biot Savart dan hukum Ampere), (9) dapat mengaplikasikan hukum induksi magnetik Faraday dan Lenz untuk menghasilkan electromotive force (EMF), (10) dapat memecahkan masalah rangkaian arus searah dan bolak-balik, (11) menjelaskan besaran-besaran gelombang elektromagnetik, energi gelombang, daya gelombang dan intensitas gelombang, (12) memecahkan persoalan pola interferensi N celah dan pola difraksi untuk celah lebar dan N celah (interferensi-difraksi), (13) dapat memecahkan problem relativitas khusus Einstein dan dualisme partikel-gelombang, (14) dapat menganalisa eksperimen fisika modern (efek fotolistrik), dan (15) dapat mendesain alat sederhana menggunakan konsep Fisika dasar IIA (RBL, research based learning).

topics

  1. Hukum Coulomb:
  2. Hukum Gauss:
  3. Potensial Listrik:
  4. Kapasitor:
  5. Arus searah:
  6. Gaya Elektromagnetik:
  7. Medan Magnetik:
  8. Induksi Elektromagnetik
  9. Arus Bolak-Balik:
  10. Gelombang Elektromagnetik:
  11. Interferensi: Dua Celah, N Celah, Lapisan Tipis,
  12. Difraksi: Celah Tunggal, Dua-Celah, N Celah,
  13. Teori Relativitas Khusus: Relativitas Waktu dan Panjang, Transformasi Lorentz, Relativitas Kecepatan, Momentum dan Energi,
  14. Foton: Dualisme Gelombang-Cahaya, Efek Fotolistrik, Momentum Foton, Elektron dan Gelombang Materi,
  15. Fisika Atom dan Material: Laser, Semikonduktor, Superkonduktor, Fisika Nuklir, Nanoscience,
  16. Research Based Learning,
  17. Online Resources:

note

  1. “Kurikulum dan Silabus Program Studi Sarjana Fisika”, Physics, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Institut Teknologi Bandung, 2021, url https://fi.itb.ac.id/kurikulum-dan-silabus-program-studi-sarjana-fisika/ [20210111].
  2. “Silabus Mata Kuliah FI1201 - 2019”, Sistem Informasi Akademik, Direktorat Pendidikan, Institut Teknologi Bandung, url https://akademik.itb.ac.id/app/x:00000000/kurikulum/silabus/40547/view [20220111].
  3. David Halliday, Robert Resnick, Jearl Walker, “Principles of Physics”, John Wiley & Sons, 10th Edition International Student Version, Dec 2014, url https://isbnsearch.org/isbn/9781118230749 [20220111]. Buy
  4. Raymond A. Serway, “Physics for Scientists and Engineers with Modern Physics”, Saunders College, 4th Edition, Dec 1996, url https://isbnsearch.org/isbn/9780030156540 [20220111].Buy
  5. Marcelo Alonso, Edward J. Finn, “Physics”, Addison-Wesley, Revised Edition, May 1992, url https://isbnsearch.org/isbn/9780201565188 [20220111]. Buy
  6. Sparisoma Viridi, “Fisika Dasar”, Publisher: Prodi Fisika, FMIPA, Institut Teknologi Bandung, May 2011, url http://dx.doi.org/10.13140/RG.2.1.2536.2801.
  7. Sparisoma Viridi, Priastuti Wulandari, Susi Komalasari, “Soal(+Jawab):FI1202-01@2016-3”, Prodi Fisika, Institut Teknologi Bandung, Aug 2017, url http://dx.doi.org/10.13140/RG.2.2.18629.55523.

comments

#bug2100

— Sparisoma Viridi (@6unpnp) January 13, 2022